Monday, March 12, 2018

GHOST GAME: BLACK PHONE


Telepon hitam adalah permainan atau ritual paranormal dari Jepang. Di Jepang, permainan ini dijuluki dengan “Cara memanggil kamar distorsi”. Pada dasarnya, ritual ini adalah metode untuk pergi ke Dunia Lain, dengan menggunakan telepon hitam bukannya elevator.

Untuk bermain Telepon Hitam, kau membutuhkan sebuah pulpen, selembar kertas, sebuah telepon hitam dengan tombol dial kuno dan dua helai tali berwarna hitam (panjangnya sekitar 40 cm).

Sebelum kau bermain:

1.      Satu-satunya orang di rumah haruslah orang yang bermain permainan ini.

2.      Rumah itu setidaknya harus punya 4 ruangan.

3.      Tutup semua pintu dan tirai di rumah itu.

4.      Matikan semua lampu di rumah tersebut kecuali lampu di kamar (atau lorong) tempat telepon tersebut berada.

5.      Ritual ini tidak akan bekerja jika kau punya garam (atau hal lain yang menghambat kekuatan supernatural atau menangkal roh jahat).

Instruksi:

Langkah 1: Ikat corong telepon dengan tali erat-erat hingga tali tersebut tidak bisa lepas.

Langkah 2: Jauhkan corong telepon dari wajahmu dan tekan nomor-nomor berikut: 2-0-4-6-0-8-0. Tutup teleponnya. Ambil teleponnya lagi dan tekan nomor-nomor berikut: 2-5-5-1-5-8-2-3. Kemudian biarkan teleponnya terhubung. Bahkan jika seseorang menjawab, jangan berbicara padanya.

Langkah 3: Sehening mungkin, pergilah ke kamar terdekat dan tutup pintunya. Tunggu selama satu menit.

Langkah 4: Kembalilah ke telepon hitam dan ulangi langkah ke-2.

Langkah 5: Sehening mungkin, pergilah ke kamar terdekat kedua dan tutup pintu. Tunggu selama satu menit.

Langkah 6: Kembali ke telepon hitam dan ulangi langkah ke-2.

Langkah 7: Sehening mungkin, pergilah ke kamar terdekat ketiga dan tutup pintu. Tunggu selama semenit.

Langkah 8: Kembali ke telepon hitam dan tekan nomor berikut: 2-2-8-2-2.

Langkah 9: Dengan mata tertutup, pergilah ke kamar terdekat keempat dan tutup pintu.

Langkah 10: Segera setelah kau masuk, gunakan tali kedua untuk mengikat simpul 8 ganda di kenop pintu.

Langkah 11: Buka matamu. Jangan mengucapkan sepatah katapun, tidak peduli apa yang terjadi.

Langkah 12: Buka tirainya. Jika kaca jendela sudah berubah menjadi hitam, maka kau telah berhasil mengembara ke dunia lain. (Sumber dari Jepang mengatakan “kau sudah berhasil memanggil dunia distorsi”).

“Cara mengakhirinya”.

Jika kau ingin kembali ke duniamu:

1.      Carilah sebuah catatan berisi 8 digit nomor yang tersembunyi entah dimana di kamar tersebut.

2.      Saat kau menemukan catatannya, dengan mata tertutup, ulangi nomor 8 digit tersebut berkali-kali di kepalamu dan renggut dengan keras tali hitam di kenop pintu.

3.      Jangan menjawab jika seseorang atau sesuatu berbicara padamu. Jangan lepaskan kenop pintu, bahkan bila seseorang atau sesuatu menarik tubuhmu.

4.      Tetaplah menghapal nomor 8 digit tadi dalam kepalamu, tidak peduli berapa lama waktu yang dibutuhkan, hingga kau merasa telah kembali ke duniamu. Kemudian, buka pintunya.

5.      Jika jendela di ruangan lain masih hitam, maka artinya kau belum kembali ke duniamu.

Kau harus membakar-hangus kertas bernomor tadi dalam 7 hari. Letakkan abunya di sebuah tas hitam atau bungkus di dalam kertas dan bawa abunya bersamamu.

Setelah itu, konon, kau akan “menjumpai kejadian aneh” dan saat kau berjumpa dengan kejadian ini, katanya, “kebahagiaanmu akan berkurang”.


Source: http://www.scaryforkids.com/black-phone/
Translate: Ambrosia Perish

No comments:

Post a Comment